Samsung M51, Ponsel 7.000 mAh Terbaru yang Tahan Lama

Posted By smartcomputerindo | 26 October 20 | Business Insight

Samsung kembali menggebrak publik dengan terobosan mereka. Melalui Samsung Galaxy M51, brand ponsel ini menghadirkan smartphone berdaya besar, 7.000 mAH yang tahan lebih lama dalam pemakaian sehari-hari. 

 

Seberapa lama kira-kira daya tahan baterai dengan ukuran tersebut? Menurut klaim Samsung yang dilansir Kompas, Galaxy M51 mampu dipakai untuk menonton film selama 34 jam, menelepon selama 64 jam, dan mendengarkan musik selama 182 jam! 

 

Tak sampai di situ saja, daya baterai yang besar ini juga didukung teknologi fast charging 25W. Samsung Galaxy M51 bahkan mendukung wired powershare via kabel C-to-C yang membuat Anda mampu mengisi daya melalui perangkat lain.

 

Samsung.com

 

Secara fisik, tampilan ponsel satu ini memiliki infinity-o display yang menjanjikan simetri visual dan lebih sedikit bezel. Anda bisa menonton film atau bermain game dalam visual yang jernih dan tanpa gangguan melalui kombinasi layar Full-High Definition sebesar 6.7 inch, widescreen display, dan Super AMOLED Plus technology.

 

Galaxy M51 dibuat dengan bodi ergonomis dan glossy finish elegan yang tersedia dalam dua pilihan warna.

 

Ponsel satu ini punya quad camera yang mumpuni. Keempat kamera ini terdiri atas 64MP main camera, 12MP ultra wide camera dengan sudut pandang mencapai 123 derajat, 5MP depth-camera untuk menciptakan background blur yang estetik, dan 5MP macro camera untuk memaksimalkan fokus close-up.

 

Samsungknox.com

 

Fitur lain yang patut menjadi keunggulan Samsung Galaxy M51 adalah keberadaan Samsung Knox. Layanan ini melindungi ponsel sejak perangkat ini dinyalakan. Adanya perlindungan keamanan dalam beberapa lapisan mencegah masuknya malware ke dalam ponsel sekaligus menjaga informasi sensitif dari serangan hacker.

 

Samsung Galaxy M51 masih dalam masa pre-order hingga 31 Oktober nanti dan ditawarkan dengan harga Rp 5.149.000 saja!

 

Sumber

https://www.samsung.com/id/smartphones/galaxy-m51-m515f/SM-M515FZKEXID/

https://tekno.kompas.com/read/2020/10/26/10052677/samsung-galaxy-m51-baterai-7000-mah-kembali-bisa-dipesan-hari-ini